Jakarta Utara, 26 Februari 2025 – Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan pencegahan kanker serviks di kalangan perempuan, Lembaga Pemberdayaan Muslimah DPW BKPRMI DKI Jakarta dan Lembaga Kesehatan Masyarakat (LKM) BKPRMI Jakarta menggelar workshop bertajuk “Cegah Kanker Serviks” di Pusat Kegiatan Gugus (PKG) PAUD Kecamatan Koja, Jakarta Utara. Kegiatan ini berlangsung di Auditorium Perpustakaan dan Kearsipan Jakarta Utara dan dihadiri oleh 150 guru PAUD se-Kecamatan Koja.
Workshop ini menghadirkan narasumber Maryam Alatas, Dirwil LKM BKPRMI Jakarta sekaligus seorang pemerhati kesehatan yang memberikan edukasi mengenai pentingnya deteksi dini, pola hidup sehat, serta pencegahan kanker serviks melalui vaksinasi dan pemeriksaan rutin.
Dalam sambutannya, Ilyas, M.Pd, selaku Penilik PAUD Kecamatan Koja, mengapresiasi inisiatif Lembaga Pemberdayaan Muslimah dan LKM BKPRMI Jakarta dalam memberikan edukasi kepada tenaga pendidik PAUD. “Kegiatan ini sangat penting untuk menambah wawasan para pendidik, tidak hanya dalam mendidik anak usia dini, tetapi juga menjaga kesehatan diri sendiri sebagai langkah preventif terhadap kanker serviks,” ujarnya.
Sementara itu, Aryati, S.Pd.I, selaku Ketua PKG Kecamatan Koja, menekankan pentingnya kolaborasi antara lembaga pendidikan dan organisasi masyarakat dalam menyebarkan informasi kesehatan yang bermanfaat. “Kami berharap para guru PAUD dapat menjadi agen perubahan dengan menyebarkan informasi ini kepada masyarakat sekitar,” tuturnya.
Kegiatan sosialisasi ini diisi dengan pemaparan materi, sesi tanya jawab, dan diskusi interaktif. Para peserta terlihat antusias mengikuti jalannya acara dan menyampaikan berbagai pertanyaan terkait pencegahan dan penanganan dini kanker serviks.
Dengan adanya workshop ini, diharapkan para guru PAUD di Kecamatan Koja dapat meningkatkan pemahaman tentang kesehatan reproduksi dan menjadi penyambung informasi penting bagi lingkungan sekitar, khususnya dalam upaya pencegahan kanker serviks di kalangan perempuan.
(Humas BKPRMI Jakarta)