BKPRMI Gandeng BPBD DKI Jakarta adakan Pelatihan Tanggap Bencana Bagi Remaja Masjid

Jakarta, Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) DKI Jakarta adakan Pelatihan Tangap Bencana Bagi Remaja Masjid bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta di Masjid An-Nur Buaran Indah Jakarta Timur , selasa (08/08/2023).

Nanang Jahidin selaku ketua Umum DPW BKPRMI DKI Jakarta dalam sambutan menyampaikan bahwa BKPRMI melalui Brigade Masjid BKPRMI salah satu lembaga yang ada di BKPRMI terus berinovasi dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat terkait penanggulangan kebencanaan sebagai kesiap Siagaan masyarakat terhadap potensi bencana yang mungkin timbul di DKI Jakarta.

Menurut Nanang dengan adanya pelatihan kebencanaan ini diharapkan masyarakat lebih peduli dan waspada akan potensi bencana yang ada, dan Brigade Masjid BKPRMI DKI Jakarta diharapkan mampu membantu pemerintah dalam hal ini pemprov DKI jakarta untuk turut serta dalam penanggulangan bencana di tengah tengah masyarakat.

Dan diakhir sambutan Nanang berharap pemerintah dapat memfasilitasi terkait program Masjid Tanggap Bencana yang digagas oleh BKPRMI DKI Jakarta sebagai kekuatan masyarakat dan simpul relawan kemanusiaan berbasis Masjid.

Sementara itu Komandan wilayah Brigade Masjid BKPRMI DKI Jakarta Dedy Supriyadi sebagai penanggung jawab kegiatan mengatakan, kegiatan pelatihan ini selain menghadirkan Nara sumber dari BPBD Provinsi DKI Jakarta juga menghadirkan Nara sumber dari suku dinas Pemadam kebakaran.

Materi yang disampaikan dalam pelatihan tanggap bencana kepada para peserta yang terdiri dari unsur remaja masjid dan masyarakat sekitar ini diantaranya adalah materi dasar kebencanaan, P3K, dan juga pelatihan damkar, pungkas Dedy.

Kegiatan pelatihan kebencanaan ini juga dihadiri dari berbagai unsur pemerintahan setempat, pejabat dari BPBD dan juga Damkar serta pengurus di jajaran BKPRMI DKI Jakarta.

admin
Author

admin

Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) DKI Jakarta memiliki Program dalam rangka Pembinaan dan Pengembangan Potensi Pemuda Remaja Masjid Khususnya di DKI Jakarta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *